Selasa, 06 Januari 2015

Tipe Kepribadian Manusia Menurut Eduard Spranger

eduard spranger
Eduard Spranger

Eduard Spranger, ahli ilmu jiwa dari Jerman, mencoba mengadakan penelitian kepribadian manusia dengan cara yang unik. Ia membuat penggolongan tipe kepribadian manusia berdasarkan sikap manusia terhadap nilai kebudayaan yang hidup di dalam masyarakat. Nilai kebudayaan itu dibaginya menjadi enam golongan, yaitu politik, ekonomi, sosial,seni, agama dan teori.

Berdasarkan hal tersebut, Eduard membagi kepribadian manusia menjadi enam golongan atau tipe.

1)       Manusia politik
Manusia bertipe politik memiliki sifat suka menguasai orang lain. Nilai terpenting bagi orang ini ialah politik. Sehingga cukup beralasan bila dalam kesehariannya ia sangat senang berbicara soal-soal politik dan kenegaraan dan mengikuti setiap pergolakan politik yang terjadi.
2)       Manusia  ekonomi
Suka bekerja dan mencari untung merupakan sifat yang paling dominan pada tipe orang ini. Karena itu, bisa dimaklumi jika uang (ekonomi) dianggapnya sebagai nilai yang paling penting dalam kehidupan. Time is money. Segala usahanya ditujukan pada penguasaan materi sebanyak-banyaknya. Tujuan hidupnya adalah mencapai kebahagiaan melalui harta kekayaan. Setiap kegiatan selalu diperhitungkan untung ruginya secara detail dan mereka tidak mau membuang waktu dengan percuma.
3)       Manusia sosial
Manusia dengan tipe sosial memiliki sifat suka mengabdi dan berkorban untuk orang lain. Bagi orang ini, nilai-nilai sosial adalah hal yang paling berpengaruh dalam jiwanya. Mereka senang bergaul, suka bekerja sama dalam menyelesaikan masalah dan suka membantu orang lain terutama yang mengalami kesulitan.
4)       Manusia Seni
Jiwa orang dengan tipe seni selalu dipengaruhi oleh nilai-nilai keindahan. Sebagian besar waktunya dipergunakan untuk mengabdi pada kesenian. Segala sesuatu yang memiliki nilai seni adalah hal paling berharga dalam pandangan mereka. Pada umumya mereka lebih suka menyendiri dan jauh dari kebisingan dan kemewahan hidup.
5)       Manusia Agama
Bagi mereka yang paling penting dalam hidup adalah mengabdi kepada Tuhan. Mereka selalu ingin berbuat kebajikan terhadap orang lain serta melaksanakan ajaran agamanya semaksimal mungkin. Merekan senantiasa mengamalkan ajaran agamanya dalam setiap perilaku di hidupnya.
6)       Manusia Teori
Sifat-sifat manusia dengan tipe ini antara lain suka berpikir, berfilsafat dan mengabdi pada ilmu pengetahuan. Mereka suka membaca, senang berdiskusi mengenai teori-teori ilmu pengetahuan, mengetahui suatu kebenaran (mengadakan penelitian) dan cenderung penyendiri daripada harus berbicara dengan orang lain untuk hal yang tidak penting. Mereka berpendapat bahwa ilmu pengetahuan adalah hal yang paling penting di atas segalanya.


Bagaimana ?
Kita baru saja membahas tentang tipe kepribadian manusia menurut Eduard Spranger.
Anda termasuk dalam tipe yang mana ?
Anda sendirilah yang paling tahu tentang diri Anda.



Tidak ada komentar: